home_icon
SIGN IN
SIGN UP
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda

Inilah Idola K-Pop dan Presenter yang Didapuk Jadi MC 'Golden Disk Awards 2015'!

Senin, 08 Desember 2014 19:43 by citra09 | 3669 hits
Inilah Idola K-Pop dan Presenter yang Didapuk Jadi MC 'Golden Disk Awards 2015'!
dreamersradio.com

DREAMERSRADIO.COM - Malam penghargaan akhir tahun bergengsi bagi para insan musik di Korea Selatan bertajuk ‘Golden Disk Awards’ siap untuk digelar untuk yang ke-29 kalinya. Setelah mengungkap siapa saja idola K-Pop yang masuk dalam daftar nominasi, kini pihak penyelanggara pun mengumumkan siapa sajakah yang akan memandu event bergengsi ini.

Untuk tahun ini, ajang penghargaan yang disebut sebagai Grammy Awards versi Korea Selatan pun kembali mendapuk para idola K-Pop untuk memandu acara ini. Mereka adalah Leeteuk Super Junior, Tiffany SNSD, dan juga Fei miss A.

Tak hanya para idola K-Pop, dua presenter televisi kawakan Korea Selatan, yaitu Jeon Hyun Moo dan Kim Sung Joo juga ditunjuk menjadi MC ajang penghargaan yang akan digelar di Beijing, Cina tersebut.

Baca juga: Tiffany Hiatus Karena Masalah Kesehatan

Dilansir Soompi, Kim Sung Joo dan Fei akan menjadi MC untuk segmen penghargaan untuk single digital pada 14 Januari. Sementara Jeon Hyun Moo, Leeteuk, dan Tiffany akan mengambil alih segmen penghargaan album digital pada 15 Januari.

Seperti yang diberitakan sebelumnya, ‘Golden Disk Awards 2015’ akan digelar selama 2 hari, pada 14 dan 15 Januari mendatang di Beijing, Cina. Puluhan idola K-Pop yang telah memberikan karyanya di sepanjang 2014 pun dipastikan masuk dalam daftar nominasinya.

(ctr)

Komentar
  • HOT !
    Perwakilan channel YouTube Garo Sero Institute (Gaseyeon), Kim Se Ui, menggemparkan publik dengan merilis rekaman suara yang diklaim sebagai suara mendiang aktris Kim Sae Ron, yang diambil sebulan sebelum ia melakukan bunuh diri....
  • HOT !
    Aktor kenamaan Korea Selatan, Ma Dong Seok, siap menggebrak dunia hiburan dengan proyek terbarunya, sebuah kompetisi tinju berskala global bertajuk 'I Am Boxer'. ...
  • HOT !
    Gelaran Baeksang Arts Awards ke 61 yang digelar di COEX D Hall, Gangnam, Seoul, pada 5 Mei menjadi malam penuh emosi, terutama saat aktris senior Yeom Hye Ran memenangkan Best Supporting Actress untuk perannya sebagai ibu Aesun dalam drama 'When Life Gives You Tangerines'....

BERITA PILIHAN

FAN FICTION
OF THE WEEK
Writer : nfwulandari
Cast : Kwon Yuri (Yuri) x Min Yoongi (Suga BTS), other : Hyoyeon, Yoona, Sunny, Tiffany.

BERITA POPULER

 
 
 
^
close(x)